Nakes PKM Ngulak, Terima Bantuan Immune Booster + Protection dari Astaka Peduli

328
0
BERBAGI

MUBA, SentralPost – Tenaga kesehatan (Nakes) Puskesmas Rawat Inap Ngulak Kecamatan Sanga Desa, Rabu (25/8/2021).
menerima bantuan paket Imune Booster + Protection (red-Penambah Imun) dari PT Astaka Dodol. Bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk nyata kontribusi dari PT Astaka Dodol dalam upaya penanggulangan Covid-19 di wilayah Kecamatan Sanga Desa.

Bantuan yang terdiri dari minuman kesehatan sebanyak 20 dus, susu kotak 20 dus, air mineral 49 dus, serta masker medis sebanyak 40 kotak tersebut diserahkan oleh COO PT Astaka Dodol, Agus Suyanto didampingi Eksternal Relation,Hery Kusumayadi dan diterima langsung oleh Kepala Puskesmas Rawat Inap Ngulak dr Bayu Murdalin yang didampingi oleh KTU PKM Ngulak,Umrin.S.Kep.Ners

Tampak hadir saat penyerahan bantuan tersebut antara lain Kepala Teknik Tambang (KTT) PT Astaka Dodol, Gunawan dan Ekternal Relation Hery Kusumayadi dan M Fikri Hilaby HRD PT.Astaka Dodol bersama Koordinator Security, Ibnu Saud.
Kegiatan serah terima berlangsung dihalaman PKM Ngulak, hari rabu (25/8/2021).

Sebelum serah terima bantuan,dengan SOP dan Protokes yang ketat, pihak PT.Astaka Dodol juga berbincang ringan atas kedatangannya, yang diterima oleh Kepala Puskesmas (red-PKM) Rawat Inap Ngulak,dr,Bayu Murdalin di ruang kerjanya.

Sehubungan hal itu menurut COO PT.Astaka Dodol,Agus Suyanto, pada masa Pandemi Covid-19 yang belum berakhir ini, dalam rangka Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19, PT Astaka Dodol berkontribusi kepada sentra pelayanan kesehatan masyarakat yaitu Puskesmas Ngulak.

“Kita ketahui bersama bahwa Pandemi Covid19 belum berakhir, yang mana Pandemi Covid19 berdampak kepada seluruh sendi-sendi kehidupan manusia, termasuk dunia usaha.

Di tengah berbagai kesulitan yang dihadapi saat ini, PT Astaka Dodol tetap berupaya berkontribusi dalam bidang kesehatan, karena harus kita sadari bahwa ‘Kesehatan adalah harta yang hakiki, bukan emas dan perak’ begitulah salah satu petuah bijak dari salah satu tokoh dunia yaitu Mahatma Gandhi,” ungkap COO PT Astaka Dodol Agus Suyanto

Lebih lanjut Agus juga menuturkan dalam program “Astaka Peduli”, bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian perusahaan PT.Astaka Dodol sekaligus support bagi Nakes PKM yang ada, karena tenaga kesehatan terutama dokter dan perawat merupakan garda terdepan dalam Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19.

“Karena pada masa Pandemi Covid-19 ini tenaga kesehatan terutama dokter dan perawat merupakan garda terdepan dalam Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19. Untuk itu mereka harus selalu memiliki kondisi yang prima, maka kami dari PT Astaka Dodol hari ini memberikan bantuan berupa paket Immune Booster + Protection agar kondisi imun tenaga kesehatan tetap selalu terjaga,” katanya.

Sementara itu Kepala Puskesmas Rawat Inap Ngulak dr Bayu Murdalin mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan oleh PT Astaka Dodol.

“Mewakili kawan-kawan tenaga kesehatan serta masyarakat saya ucapkan terimakasih banyak atas bantuan yang diberikan oleh PT Astaka Dodol kepada kami hari ini.
Mudah-mudahan ke depan PT Astaka Dodol dapat terus berkontribusi kepada masyarakat khususnya di masa Pandemi Covid-19 ini,” ujarnya.

Secara terpisah Camat Kecamatan Sanga Desa,Hendrik.SH.Msi ketika dibincangi oleh wartawan media ini Ihwal bantuan yang diberikan oleh PT Astaka Dodol, Camat juga mengatakan hal senada, dirinya mengucapkan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan oleh pihak PT.Astaka Dodol.

“Mudah-mudahan ke depannya, pihak PT Astaka Dodol juga bisa memberikan bantuan ke masyarakat yang ada di Desa dan Kelurahan yang ada dalam wilayah Kecamatan Sanga Desa. Tidak hanya di bidang Kesehatan saja tetapi juga di bidang Pendidikan, Sosial lainya.. Karena masyarakat di desa-desa juga terdampak oleh Covid-19 ini, dan kita tahu bahwa desa yang tersebar di kecamatan kita ini, ada 17 Desa dan 2 Kelurahan,” tutur Camat. (SBA)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here