LAHAT, SentralPost – Kunjungan pimpinan komisi VII DPR RI, H Alex Noerdin ke sekolah MAN 1 Lahat dalam rangka peresmian penggunaan sumur bor dan lampu tenaga surya pada hari Minggu (28/2) yang lalu, menjadi kenangan yang mungkin tidak bisa dilupakan bagi Diyel Arjuna.
Pasalnya, Diyel yang merupakan salah satu siswa kelas 12 IPA I MAN 1 Unggulan Kabupaten Lahat ini, secara mengejutkan mendapat bantuan untuk biaya pendidikannya dari mantan gubernur Sumsel periode 2008-2018. Hal ini merupakan anugerah baginya atas raihan dari berbagai prestasi yang telah ditorehkannya, termasuk juga belum lama ini menjadi juara ketiga lomba bahasa Inggris tingkat nasional.
“Mana yang katanya tadi ada anak juara tiga lomba bahasa Inggris?,” tanya Alex Noerdin secara spontan disela sambutannya.
Diyel yang saat itu tengah berada di dalam sebuah ruangan, langsung diminta gurunya tampil ke depan sekaligus memperkenalkan dirinya serta menjawab berbagai pertanyaan dari pelopor sekolah dan berobat gratis ini. “Asli orang mana?,”tanya Alex.
“Orang lintang pak,”jawab Diyel.
“Nah sedusun kite. Anak siapa, Bapak masih ada?,”timpal Alex Noerdin lagi.
“Anak Muhammad Edi, sudah dak ado lagi pak (almarhum),”jawab iyel.
“Benar katanya tadi juara tiga lomba bahasa Inggris? (iya pak,”jawabnya lagi). Nanti semua biaya sekolah aku tanggung semua,”ungkap Alex Noerdin yang langsung disambut haru oleh seluruh guru serta siswa yang hadir.

Saat dibincangi usai acara, Diyel yang mengenakan peci hitam mengaku sangat terharu dan tidak bisa berkata lagi. Dirinya betul-betul sangat merasa bangga dan senang sekali, bahkan dirinya juga berharap bisa menjalankan amanah ini sebaik-baiknya.
“Ini merupakan…, yaah tidak bisa saya ucapkan pak. Yang penting saya sangat senang sekali dan terima kasih untuk bapak H Alex Noerdin untuk semua ini, semoga saya bisa amanah dan menjalankan dengan baik kedepannya,”ungkap Diyel.
Untuk diketahui, Diyel merupakan anak pasangan dari bapak Muhammad Edi (Alm) dan ibu Yenti asal desa Umo Jati Kabuapten Empat Lawang. Dirinya merupakan anak bungsu dari tiga bersaudara yang saat ini tengah menjalani pendidikan di MAN 1 Lahat.
Belum lama ini, dirinya berhasil meraih juara ketiga lomba bahasa Inggris dengan kategori Story Telling Contest), yang diadakan di pulau Jawa pada 19 Desember 2020 yang lalu.
Sementara itu, Lutfan selaku kepala asrama MAN 1 Lahat menyampaikan bahwa selama ini sudah banyak prestasi-prestasi yang ditorehkan oleh siswa-siswi di sekolah MAN 1, salah satunya prestasi yang di raih oleh Diyel. Selain itu, ada juga beberapa yang sudah berhasil mendapatkan beasiswa ke Malaysia, China dan lain-lain.
“Kami sangat bangga dan tentunya berterima kasih kepada bapak Alex Noerdin. Sejak dari dulu pak Alex Noerdin selalu sangat memperhatikan dunia pendidikan, sudah banyak bantuan-bantuan yang kami terima di sekolah ini mulai dari bapak menjabat Gubernur Sumsel. Dan Hari ini, siswa kami Diyel sungguh sangat beruntung karena bisa mendapatkan bantuan untuk biaya sekolah,”ujarnya. (***)