Besuk Ketua PWI Sumsel, Pj Bupati Apriyadi: Pemikiran dan Sumbangsi Kurnaidi Sangat Dibutuhkan untuk Kemajuan Muba dan Sumsel

93
0
BERBAGI

MUBA, SentralPost – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI ) Sumatera Selatan terpilih, Kurnaidi Dimata Pj Bupati Muba Apriadi, merupakan sosok yang pemikiranan dan sumbangsinya sangat dibutuhkan untuk kemajuan kabupaten Muba dan Propinsi Sumatera Selatan.

Hal itu diungkapkan orang nomor satu di bumi Serasan sekate itu saat membesuk Ketua PWI Sumsel Kurnaidi ST, SH yang saat sini sedang dirawat di RSUD Sekayu ruang Cendana 1, pada Sabtu (9/3/24) kemarin.

“Saat ini, Kurnaidi yang menjabat sebagai ketua PWI Provinsi Sumatera Selatan, memiliki sumbangsih dan pemikirannya yang sangat dibutuhkan untuk kemajuan bumi Serasan Sekate maupun Provinsi Sumatera Selatan. Karena itu mari kita mendoakan beliau semoga cepat sembuh dan bisa beraktifitas lagi seperti biasanya,” kata Apriadi.

Ditambahkan Apriadi, sebagai PJ. Bupati Muba dirinya merasa bangga karena, Kurnaidi merupakan orang pertama dari daerah yang bisa menjadi ketua PWI ditingkat Provinsi Sumatera Selatan dan dia merupakan putra asli kabupaten Muba.

“Ini sejarah baru bagi kabupaten Muba, dimana salah satu putra terbaiknya, diberi kepercayaan untuk memimpin PWI Sumsel. Ini adalah kebanggaan bagi seluruh masyarakat kabupaten Muba,” pungkas Apriyadi yang juga merupakan putra asli Desa Bumiayu Kabupaten Musi Banyuasin.

Sementara itu, Kurnaidi yang dirawat di RSUD Sekayu sejak dua hari lalu merasa terharu dan tak menyangka bakal dijenguk oleh orang nomor satu di Kabupaten Musi Banyuasin.

“Terimakasih pak atas kunjungannya, ditengah kesibukan bapak Bupati yang luar biasa saat ini, bapak Pj Bupati Apriyadi sudah menyempatkan diri untuk membesuk saya. Mudah – mudahan kunjungan bapak ini akan menjadi obat yang mujarab untuk kesembuhan saya,” kata Kurnaidi. (Tan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here