MUBA, Sentralpost,—- Perayaan memperingati HUT RI Ke-78 di Kelurahan Mangunjaya Kecamatan Babat Toman Meriah. Hal ini terlihat dengan kehadiran Camat Babat Toman Heru Kharisma, S.IP, M.Si pada malam puncak perayaan HUT RI Ke-78 di Lapangan Mangunjaya, Jum’at (18/08/2023).
Dalam sambutannya, Heru merasa begitu kagum dan salut akan kekompakan warga dan semua elemen masyarakat di Kelurahan Mangunjaya.
“Berdiri di atas panggung ini, saya seperti kembali ke 20 tahun silam, dimana saya berada di atas sini dan menampilkan tarian mewakili SD saya yakni SD N 2 Babat Toman”Ungkap Heru.
Selanjutnya, Heru mengucapkan terima kasih kepada semua panitia yang telah bekerja keras untuk memberikan yang terbaik.
“Perayaan HUT RI di Kelurahan Mangunjaya ini Luar Biasa, hanya di Kelurahan Mangunjaya ini ada pertunjukkan Drone terbang, itu semua adalah kerja keras segenap panitia yang berusaha menyuguhkan yang terbaik dan berbeda dari yang lain”Katanya.
Bebernya bahwa antusias warga Kelurahan Mangunjaya di setiap perayaan HUT RI selalu semarak dan meriah dan itu sudah berlangsung bertahun-tahun.
“Inilah yang patut kita banggakan, kekompakan ini harus terus terjaga, kerukunannya juga semangat gotong royong yang memang menjadi jati diri bangsa Indonesia”Pungkasnya
Selain itu, Heru juga menyampaikan ucapan terima kasih atas semua jasa guru-guru yang telah mendidiknya hingga sekarang bisa berdiri di hadapan warga Kelurahan Mangunjaya.
“Jika Bapak Ibu melihat saya sukses, ketahuilah Pak Buk, yang sukses itu Guru saya, berkat jasa beliau saya bisa ada disini, Saya sangat mengucapkan Terima Kasih kepada semua guru saya”Tutup Heru disambut tepuk tangan meriah warga Mangunjaya (Tan)