FORKOPIMCAM Gelar Sholat Istighosha dan Doa Bersama Serentak di Kecamatan Sanga Desa

186
0
BERBAGI

MUBA, SentralPost – Bermunajat Kepada Allah, Swt untuk memohon keselamatan dan Kemaslahatan masyarakat di Kabupaten Musi Banyuasin, Forkopimcam Sanga Desa bersama warga menggelar sholat Istighosah dan Doa bersama.

Ikut dalam sholat tersebut, Kapolsek Sanga Desa, Iptu. Yohan Winata, SH diwakili oleh Kanit Binmas, Bripka Tulus Ade Setia dan Kanit Sabhara Aiptu Matwir, Serta Koramil 401-02/Babat Toman yang diwakili oleh Babinsanya, Serka Suwardiyono dan Kopda, S.A. Sinambela.

Sholat Istighosah dan Do’a bersama itu dengan Khusuk selepas Sholat Jumat, dilaksanakan oleh warga bersama pemerintah pada seluruh masjid di desa masing-masing. Dengan tetap menjaga Protokol Kesehatan, Sholat Istighosah dan Do’a bersama digelar serentak dalam wilayah kecamatan Sanga Desa, Jumat, (22/1/2021).

Hal ini menidaklanjutan surat dari Bupati Musi Banyuasin, Dr.H.Dodi Reza Alex Noerdin melalui Sekda Muba,Drs.H. Apriyadi, MSi dengan Nomor : 400/057/II/2021 yang diteruskan oleh Camat Sanga Desa ke Desa/Kelurahan dengan surat Nomor : B.400/18/SD/II/2021 : Tentang Himbauan untuk melaksanakan sholat Istighosah dan Do’a bersama serentak di wilayah Desa/Kelurahan masing-masing dalam kecamatan Sanga Desa.

Camat Sanga Desa, Hendrik, SH.MSi melalui Kasi PMD Kecamatan, Masmawi, S.Sos. Saat dibincangi wartawan media ini, Jumat,(22/1/2021) di masjid raya Nurul Iman, Pangeran H. Anang kelurahan Ngulak I usai melaksanakan Sholat mengungkapan bahwa Sholat Istighosah dan Do’a bersama itu dilaksanakan Baqdah Sholat Jumat itu, Bertujuan bermunajat kepada Allah, Swt.memohon rahmat dan dijauhkan dari semua Mala petaka.

“Dengan khusuk dan hati yang tawadhu, kita melaksanakan sholat Istighosah dan Do’a bersama itu dengan tujuan dengan harapan agar bangsa kita selalu di limpahkan rahmat serta memohon pelindungan Allah supaya dijauhkan dari mala Petaka bagi bangsa indonesia, dalam kabupaten Musi Banyuasin dan kecamatan Sanga Desa. Kita lihat sekarang ini banyak sekali musibah dan bencana yang menimpah ditanah air kita, seperti tanah lonsor, gempa bumi, Pesawat Sriwijaya Air jatuh serta bencana dan musibah lainnya. Untuk itu kita melaksanakan sholat Istighosah dan Do’a bersama dengan keikhlasan hati. Sesuai dengan surat edaran dari Bupati Musi Banyuasin melalui Sekda Muba,“ kata Masmawi.

Lebih lanjut Masmawi menjelaskan, pihaknya juga turut berduka atas musibah yang menimpa Pak Camat Sanga Desa, Berpulangnya adik kandung beliau keharibaan-NYa. Hingga Camat tidak bisa ikut sholat bersama-sama kita di Kecamatan Sanga Desa.

“Ada permintaan maaf dari Pak Camat, Beliau tidak bisa ikut hadir dan sholat bersama-sama dengan kita disini, Karena beliau (red-Camat) juga sedang berduka atas berpulangnya, Adik kandung beliau. Hari ini adalah 40 hari Almarhum adik beliau. Kita semua turut berduka dan juga turut mendoakan keluarga beliau,semoga sehat selalu dan almarhum diterima sisiNya,“ jelasnya.

Senada juga disampaikan oleh Lurah Ngulak I, Naherunay, SH.Msi ketika dibincangi wartawan media ini. Lurah mengatakan sholat Istighosah dan doa bersama yang di Imami oleh ustads.Ismet, SH.I bermaksud dengan tujuan limpahkan rahmat serta dijauhkan dari mala Petaka bagi bangsa kita. Dalam hal ini secara umum Masyarakat Kabupaten Musi Banyuasin, juga kita masyarakat yang berada di Kelurahan Ngulak I ini.

“Kita mengajak semua elemen masyarakat bersama Pemerintah. Untuk melaksanakan sholat Istighosah dan Do’a bersama di Masjid bermohon dan berharap ridho Allah Swt.Semoga masyarakat kita terhindar dari bencana dan marah bahaya serta Musibah,dan juga Masyarakat di Kelurahan Ngulak I. Sesuai dengan surat edaran dari Bupati Musi Banyuasin melalui Sekda Muba.Agar warga bersama Pemerintah desa/Kelurahan di wilayah dalam kecamatan Sanga Desa, Semoga Doa kita dikabulkan oleh sang maha pencipta,dan masalah Corona juga segera sirna dari Tanah air kita serta masyarakat beraktivitas seperti biasa,“ tutur Naherunay.

Terpisah, Imam sholat Istighosah, Ustad. Ismet, SH.I bersama Ketua BKM Masjid Nurul Iman, kelurahan Ngulak I,A. Kadir bin Denen mengungkapkan semoga apa yang telah dilakukan oleh warga bersama pemerintah Kecamatan Sanga Desa mendapat ridho dari allah dan sebagai bentuk upaya masyarakat dalam bermuhasabah atau mawas diri.

“Semoga apa yang telah kita lakukan hari ini, Mendapat ridho dari allah Mudah-mudahan tehindar dari maha bahaya dan mendapatkan perlindungan Allah. Semoga kita semua juga dijauhi dari musibah serta bencana,“ ungkapnya singkat (SBA)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here