Miris, Jembatan Utama Mulya Rejo Ambruk, Pemdes Minta Tanggap Darurat

26
0
BERBAGI

SUNGAI LILIN, MUBA, Sentralpost.co,—- Jembatan jalan poros di Desa Mulyo Rejo Kecamatan Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin, patah.

Hal ini disebabkan adanya intensitas hujan tinggi beberapa waktu lalu dan tanah penahan jembatan ambrol hingga berdampak patahnya jembatan.

Jembatan tersebut berada di Dusun 3 Desa Mulyo Rejo, saat ini kondisinya tidak bisa dilintasi oleh kendaraan atau aktivitas masyarakat setempat.

” Benar, kondisi patah nya badan jembatan tersebut baru terjadi beberapa hari terakhir ini, sekarang sudah tidak bisa dilintasi lagi kendaraan ,” jelas Kepala Desa (Kades) Mulyo Rejo Suhardi pada Figurnews.com , Senin (3/4/2023).

Lebih lanjut Suhardi menjelaskan , kalau kerusakan jembatan tersebut sudah lama terlihat namun , tidak terlalu parah dan masih bisa di lalui kendaraan.

“Ya ,pertama terlihat lepasnya dinding penahan tanah dibawah jembatan akibat intensitas hujan tinggi serta kuatnya arus air sungai.Dan untuk jarak dari ambruknya dinding penahan, hingga patahnya badan jembatan sekitar 2 (dua) bulan,”ungkapnya lagi.

Disamping itu Kades juga menjelaskan, bahwa sebelumnya sudah pernah mengajukan perbaikan tanggap darurat ke pihak terkait di Kabupaten Muba secara tertulis.

” Sudah kami lakukan pengajuan secara tertulis,namun belum ada tanggapan dari pihak terkait/PU, hingga akhirnya patah seperti sekarang ini,” terangnya.

Untuk itu, pihaknya (Kades) masih mengajukan kembali kepada pihak terkait untuk perbaikan tanggap darurat.

” Tentunya kami selaku kepala desa, sangat berharap agar kali ini mendapat tanggapan dari pihak terkait, karena dengan patahnya jembatan tersebut, aktifitas warga kami menjadi terganggu,” tutupnya.(Ril. Dr/Tan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here