Proyek Pengerasan Jalan Usaha Tani di Desa Memang Sakti V Diduga Tak Sesuai RAB

218
0
BERBAGI

MUSIRAWAS, SentralPost – Proyek pengerasan Jalan Usaha Tani (JUT) di Desa Megang Sakti V, Kecamatan Megang Sakti, Kabupaten Musirawas, Propinsi Sumatra Selatan diduga dikerjakan tidak sesuai dengan Rancangan Anggaran Biaya (RAB) yang telah ditentukan. Pasalnya dalam teknis pelaksanaan terindikasi ketebalannya tidak sesuai dengan volume fisik pekerjaan, yakni kurang dari 15 Cm.

Berdasarkan investigasi SentralPost pada hari senin (11/10/2021) didampiingi Sekdes Mengang Sakti V. Riadi, di lokasi proyek tidak terlihat lagi ada orang bekerja, sementara di temukan adaya kekurangan volume ketebalan yakni kurang dari 15 cm. Saat itu, sekdes mengatakan kalau proyek tersebut belum selesai. “Pekerjaan ini belum selesai mas, “kata sekdes singkat.

Untuk mendapatkan keterangan yang lebih rinci, wartawan melakukan konfirmasi kepada Raswandi selaku Kepala Desa Megang Sakti V yang mengatakan kalau saat ini proyek tersebut masih dalam tahap finising, dimana ada kekurangan akan dilakukan penambahan dan perbaikan lagi. “Mana yang kurang kita tambahi mas,” ujarnya.

Sementara itu berdasarkan informasi yang diperoleh wartawan sentralpost dari papan informasi proyek tersebut tertera volume pekerjaan, Panjang =147 M dan Lebar =2 M serta ketebalan 15 Cm sumber dana dari dana desa tahap 2,

Namun sangat disayangkan saat wartawan sentralpost kembali melakukan investigasi ke dua pada, Sabtu (23/10) menemukan di lokasi proyek tidak ada aktivitas penambahan volume ketebalan seperti yang telah dikatakan oleh kades dan sekdes beberapa hari sebelumnya.

Ironisnya, saat masalah itu dikonfirmasikan ulang kepada kades tentang indikasi pengurangan volume tersebut dia kembali menjawab,”itu belum selesai mas” katanya.

Setelah konfirmasi kemudian wartawan mengcroscek kelapangan, lagi lagi di lokasi tidak adanya aktivitas penambahan volume ketebalan. Kuat dugaan dalam pengerjaan proyek ini terindikasi adanya penyimpangan. (st.deni)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here