MUBA, Sentralpost,— Dalam rangka mempererat silahturahmi dan membangun sinergi yang baik antar lembaga Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Musi Banyuasin mengunjungi Lapas Kelas IIB Sekayu,Kamis (6/7/2023). Rombongan PWI Musi Banyuasin disambut langsung oleh Kalapas Sekayu Ronald Heru Praptama.
Ronald Heru Praptama dalam sambutannya sangat mengapresiasi kunjungan PWI Muba mengingat pentingnya fungsi publikasi media eksternal dengan tujuan menyampaikan informasi kepada masyarakat seluas mungkin.
Diharapkan melalui pertemuan ini, bisa mendorong Lapas Sekayu untuk terus memberitakan segala bentuk kegiatan yang ada, sehingga masyarakat bisa mengetahui informasi yang diberitakan oleh Lapas.
“PWI Muba merupakan partner kami dalam melakukan publikasi, alhamdulillah setiap tahunnya kami telah menyelenggarakan media gathering. Saya mengapresiasi rekan-rekan media yang pro aktif membantu penyebaran informasi yang ada di Lapas Sekayu,” kata Ronald Heru.
Sementara, Ketua PWI Musi Banyuasin, Kurnaidi, ST, mengucapkan terima kasih atas sambutan yang luar biasa dari Lapas Sekayu.
Menurut Kurnaidi “Anggota PWI Muba ada sebanyak 89 orang dan dia meyakini semua anggotanya siap melakukan kerja sama dengan baik, terutama mengenai hal hal yang positif untuk keberlangsungan di Lapas Kelas II B Sekayu,” ujarnya
Disampaikan Kurnaidi, “PWI Muba khususnya, siap bersinergi dengan Lapas Sekayu guna untuk mempublikasikan segala jenis kegiatan dan program Lapas Sekayu agar sampai kepada masyarakat”Pungkasnya. (Red)