Tim Gugus Tugas Desa Macang Sakti Cek Protokes  SMP Bina warga

335
0
BERBAGI

MUBA, sentralpost.co,— Di Kabupaten Musi Banyuasin telah terapkan Proses Belajar Mengajar di sekolah dengan Proses Tatap Muka (PTM) secara terbatas.  Guna memastikan Protokol Kesehatan (Protokes) ,Tim Gugus Tugas Desa lakukan Monitoring disekolah,sebagai upaya terhadap  pencegahan Covid-19 yang diterapkan di sekolah-sekolah memasuki  tahun ajaran baru 2021/2022.

Pemerintah Desa Macang Sakti bersama Kepolisian Sektor Sanga Desa dari Pos Macang Sakti,Aipda Agus Hermawan, diwakili Bhabinkamtibmas,
Brigpol.Ade C. Pinem selaku Tim Gugus Tugas tingkat Desa bersama Tim Pom-Covid-19 Kecamatan Sanga Desa. Lakukan Monitoring Ptotokes sekolah-sekolah yang ada di wilayah Desa Macang Sakti Kecamatan Sanga Desa, salahsatunya yakni  SMP Swasta Bina Warga, pada hari Sabtu,(28/8/2021).

Pantauan wartawan dilapangan,Tim Gugus Tugas bersama Pemerintah Desa, Ketika berada di SMP Bina Warga Desa Macang Sakti. Memberikan Himbauan langsung kepada para siswa-siswi SMP Bina Warga. Agar selalu mematuhi  Protokol Kesehatan (Protokes)  sesuai dengan Surat Edaran dari Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.

Di SMP Bina Warga Desa Macang Sakti, Saat Tim Gugus Tugas tiba dan cek sarana prasana. protokesnya telah cukup baik, yakni Penyediaan tempat cuci tangan di depan masing-masing kelas dan kantor, dan pengaturan jarak antar masing-masing siswa juga sudah dilaksanakan. Seluruh siswa dan dewan guru pun wajib menggunakan masker saat di luar maupun di dalam ruangan.

“ Kami dari Pmerintahan desa, hanya ingin memastikan bahwa kegiatan pembelajaran di sekolah itu sudah sesuai dengan standar protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Dan dari pengamatan kita pelaksanaan disini sudah menerapkan protokol kesehatan yang ada,” ungkap Aidil, Kadus 1 Desa Macang Sakti ketika monitoring Ptotokes di sekolah.

Kades Macang Sakti,Aripai ketika dibincangi oleh wartawan media ini, Sabtu,(28/8/2021).
Dirinya juga menghimbau dengan tegas kepada pihak sekolah yang ada didesanya, agar terus melakukan pengawasan kepada para siswa supaya tetap menggunakan masker saat di dalam maupun diluar kelas.

“ Namanya anak-anak kan seringkali maskernya dilepas dan dipasang lagi, untuk itu kita minta supaya dewan guru benar-benar diawasi agar mereka tetap mematuhi anjuran memakai masker tersebut,selama mengikuti proses belajar mengajar atau berada dalam lingkungan sekolah. Kalau kedapatan atau terlihat ada siswa yang tidak Prokes,suruh pulang dan berikan sanksi tegas kepada siswa dan orang tuanya ” Tegas Kades Macang Sakti

Di tempat yang sama Kepala  Yayasan SMP Bina Warga,M.Wazir didampingi guru kelas VIII,Herman Sawiran, juga menjelaskan bahwa kegiatan pembelajaran di sekolahnya dilaksanakan dengan Protokes yang ketat,tetap jaga jarak meskipun jumlah siswanya terbilang sedikit.

“ Kami segenap dewan Pembina dari SMP Bina Warga, mengucapkan terimakasih atas kunjungan dan Monitoring Protokes dari Gugus Tugas di sekolah SMP Bina warga ini. Kami Sangat berharap .agar belajar tatap muka ini terus berjalan dengan baik. Dan kedepannya kita semua berdoa,Covid-19 ini hilang dan  siswa kita bisa belajar dan masuk secara normal. Kami juga melaksanakan  kegiatan belajar di sore hari. Kami mengajar dalam beberapa sesi, pada Kelas VII,VIII dan IX dengan seluruh siswa berjumlah hanya 35 orang siswa dari Ketiga kelas itu. Namun kami tetap taati Protokes dalam ruangan itu tetap jaga jarak dengan baik, dan pembelajaran pun hanya dilaksanakan selama 2 jam saja,” jelasnya. (SBA)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here