PALEMBANG, Sentralpost – Menjelang Hari Listrik Nasional ( HLN), PLN (Persero) Unit Induk Wilayah S2JB mengadakan sosialisasi dan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Dinas Pemadam kebakaran dan Penanggulangan Bencana kota Palembang di Kantor APD PLN Jakabaring, Jumat (26/10/2018)
General Manager PLN Unit Induk Wilayah S2JB, Daryono mengatakan, Sosialisasi dan MoU ini bertujuan untuk meningkatkan koordinasi dan komunikasi, sehingga jika terdapat musibah kebakaran, Dinas Kebakaran dapat berkomunikasi langsung melalui saluran komunikasi khusus untuk meminta pemadaman aliran listrik untuk pengamanan dan tindak lanjut pemadaman api.
“MoU ini untuk saling koordinasi kalau terjadi suatu musibah kebakaran, sehingga cepat komunikasinya, sehingga listrik yang mengalir ke PLN bisa segera dipadamkan,”katanya.
Selain itu juga PLN menyediakan alat radio komunikasi agar bisa berkoordinasi antara tim PLN dan tim Damkar, Sehingga kedepannya jika terjadi musibah kebakaran dapat saling berkoordinasi.
“Kadang-kadang tim pemadam kebakaran itu tidak berani melakukan pemadaman kalau aliran listrik belum diputus, karena aliran listrik ini kalau kena air berbahaya, makanya kita membutuhkan koordinasi yang cepat dan tepat, sehingga aliran listrik bisa segera diputus sehingga tim pemadam kebakaran bisa langsung melakukan eksekusi pemadaman,” jelasnya.
“Kalau selama ini kita komunikasi menggunakan telepon seluler, dan kadang-kadang lama, tapi dengan adanya radio komunikasi ini bisa real time , begitu ada kebakaran bisa langsung menghubungi petugas PLN, karena petugas PLN bekerja 24 jam,”sambungnya.
Sementara, dengan adanya kegiatan sosialisasi dan pelatihan pemadam kebakaran serta MoU ini, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Palembang, Decky Lenggardi, diwakili Sekretaris dinas merasa berterima kasih dan bangga dengan PLN.
“Kita merasa bangga dan terima kasih kepada PLN, karena untuk koordinasi dalam meningkatkan pelayanan publik terhadap masyarakat, saya harap kerjasama ini dapat berkelanjutan dalam segala hal,”ujarnya.
Selain sinergi komunikasi antar PLN dan Dinas Pemadam Kebakaran Kota Palembang, dirinya juga mengharapkan agar PLN dapat memberikan pelatihan SDM tentang pengamanan aliran listrik.
“Kita harapkan juga PLN bisa memberikan pelatihan dan sharing knowledge kepada kami, khususnya dalam kapasitas peningkatan SDM,” tukasnya.(fadel)