Danlanud Bersama Tim Aset Lanud Sutan Sjahrir Padang Cek Aset TNI AU di Piobang dan Bukittinggi

30
0
BERBAGI

PADANG. SentralPost – Danlanud Sutan Sjahrir Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin berkunjung untuk meninjau sejumlah Aset TNI AU diwilayah Piobang dan Bukittinggi sekaligus bersilaturahmi dengan Pemerintah Setempat. Selasa. (23/4/2024).

Di antara Aset TNI AU yang menjadi peninjauan adalah pos Piobang yang terletak di wilayah Payakumbuh dan beberapa tempat di wilayah Bukittinggi seperti Pos Gadut (Monumen Avro Anson), Mandi Angin dan Tarok Dipo.

Pelaksanaan cek Aset ini bertujuan untuk mengetahui keberadaan lokasi aset-aset TNI Angkatan Udara dan bila ada permasalahan aset dapat diatasi sejak dini.

Tidak lupa Danlanud SUT yang didampingi Tim Aset Lanud SUT antara lain Kadislog, Kaintel, Dan satpom, kakum, Kasifasint, serta Danpos Piobang dan Danpos Gadut berkunjung untuk bersilaturahmi dengan Pemerintah setempat.

Dalam kesempatan ini Danlanud SUT bersama Tim Aset Bersilaturahmi ke Bupati Agam Andri Warman dan Bupati 50 Kota Safarudin yang diwakili Sekretaris Daerah 50 Kota Herman Azmar.AP, M.si.

“Silaturahmi ini dilaksanakan untuk bisa mempererat kedekatan antara Lanud SUT dengan pemerintah daerah setempat, serta berharap semoga hubungan baik yang sudah terjalin selama ini bisa lebih baik lagi.” ungkap Danlanud SUT Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin. ((Fty).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here